Menu

Mode Gelap
Meutya Hafid Dukung Percepatan Penyelesaian RUU Penyiaran Hadapi Tantangan Digitalisasi Radio Terkait Isu Penerbitan Perppu MD3, Lodewijk Paulus Enggan Berspekulasi Jelang Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Partai Golkar Bantul Gelar Rapat Konsolidasi Airlangga Hartarto Berduka Atas ‘Tewasnya’ Ismail Haniyeh, Minta Jangan Ada Lagi ‘Pembunuhan Politik’ Ingin Punya Pusat Penelitian Baterai EV di Morowali, Menko Luhut Kirim Mahasiswa Ke Tiongkok

Perempuan · 16 May 2024 07:16 WIB ·

Naik ‘Rajamala’ Ibu Negara Iriana Ikuti Pawai Mobil Hias HUT Dekranas di Solo


 Naik ‘Rajamala’ Ibu Negara Iriana Ikuti Pawai Mobil Hias HUT Dekranas di Solo Perbesar

Jakarta, Rakyat Menilai – Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) mengikuti pawai HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) di Kota Solo. Iriana didampingi sang menantu, Selvi Ananda, menaiki mobil berhias kepala Rajamala.

Dilansir detikJateng, Rabu (15/5/2024), pukul 14.00 WIB, Iriana bersama Selvi dan anggota Oase KIM tampak kompak mengenakan busana warna merah marun. Mereka diarak menggunakan mobil yang dihias ornamen kepala Rajamala.

Rajamala merupakan tokoh pewayangan yang saat ini menjadi maskot Kota Solo. Selama mengikuti pawai, Iriana membawa balon dengan berbagai bentuk yang kemudian dibagikan kepada masyarakat.

Pawai dan kirab budaya ini merupakan rangkaian peringatan HUT ke-44 Dekranas di Kota Solo. Pawai ini melibatkan puluhan mobil hias dan disaksikan ribuan masyarakat yang memadati sepanjang Jalan Slamet Riyadi.

Ketua Panitia Dekranas Expo 2024, Loemongga Agus Gumiwang mengatakan, rangkaian HUT Dekranas diawali pada Mei lalu dengan pelaksanaan pelatihan pendampingan dan workshop, dan bazar sembako murah.

“Puncak peringatan dimulai hari ini, yang dimulai di ballroom Hotel Alila Solo, yang dihadiri sekitar 1.500 tamu undangan. Dilanjutkan dengan parade mobil hias, dan kirab budaya Dekranas 2024. Dengan rute dari Stadion Sriwedari sampai Puro Mangkunegaran,” ucapnya saat memberi sambutan di Hotel Alila Solo, Rabu (15/5/2024).

Dia menjelaskan, mulai hari ini hingga empat hari ke depan, ada Expo di Puro Mangkunegaran yang diikuti 257 stan kerajinan kebanggaan Indonesia, stan kuliner nusantara, dan layanan konsultasi pembinaan bagi para perajin.

Sebelumnya, Iriana terlebih dahulu membuka Expo HUT ke-44 Dekranas di Hotel Alila Solo. Dalam kesempatan itu, Iriana sempat menyapa tamu undangan yang didominasi perempuan dari seluruh provinsi di Indonesia, mereka mengenakan baju tradisional daerah masing-masing.

“Apa kabar? Sehat? Alhamdulillah. Saya pangling, karena ibu-ibu semua yang ada di sini memakai kain masing-masing daerah,” kata Iriana saat memberi sambutan, Rabu (15/5).

Iriana pun membuka acara tersebut dengan pemukulan gong dan pemotongan tumpeng yang diberikan kepada pengurus Dekranas Pusat.

“Di hari yang istimewa ini, saya mengucapkan selamat ulang tahun Dekranas yang ke-44 tahun 2024. Dan dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, secara resmi saya buka Dekranas Expo 2024,” pungkasnya.

Silahkan baca artikel sumber di detikjateng

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Milad ke-45 Pengajian Al-Hidayah, Hetifah Sjaifudian Soroti Peran Perempuan Dalam Kepemimpinan

7 October 2024 - 14:05 WIB

Airin Rachmi Diany Sering Kenakan Batik Motif Angrek Tosca dan Jingga, Ternyata Karena Ini

5 October 2024 - 13:53 WIB

Cegah Abrasi Pulau Kepala di Natuna, Cen Sui Lan Perjuangkan dan Salurkan Rp102 Milyar Dana Aspirasi

26 September 2024 - 09:38 WIB

Disaksikan Sultan HB X, Para Menteri, Gubernur dan Bupati, Jalan Tol Ruas Kartasura-Klaten Diresmikan Presiden Jokowi

20 September 2024 - 07:31 WIB

Diremehkan Karena Dinasti Politik, Airin Rachmi Diany: Kepemimpinan Bukan Soal Keturunan atau Kewarisan

14 September 2024 - 12:33 WIB

Serap Aspirasi Warga Purwakarta, Anne Ratna Mustika ‘Ngopi Bareng’ di Warung Mang Ohim

9 September 2024 - 07:56 WIB

Trending di Perempuan