Menu

Mode Gelap
Meutya Hafid Dukung Percepatan Penyelesaian RUU Penyiaran Hadapi Tantangan Digitalisasi Radio Terkait Isu Penerbitan Perppu MD3, Lodewijk Paulus Enggan Berspekulasi Jelang Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Partai Golkar Bantul Gelar Rapat Konsolidasi Airlangga Hartarto Berduka Atas ‘Tewasnya’ Ismail Haniyeh, Minta Jangan Ada Lagi ‘Pembunuhan Politik’ Ingin Punya Pusat Penelitian Baterai EV di Morowali, Menko Luhut Kirim Mahasiswa Ke Tiongkok

Parpol · 19 Dec 2023 18:53 WIB ·

Jokowi Kenakan Dasi Kuning, Ravindra Airlangga: Ini ‘Kode’ Pak Jokowi Nyaman Dengan Partai Golkar


 Jokowi Kenakan Dasi Kuning, Ravindra Airlangga: Ini ‘Kode’ Pak Jokowi Nyaman Dengan Partai Golkar Perbesar

Jakarta, Rakyat Menilai-– Politikus Partai Golkar Ravindra Airlangga menyebut dasi berwarna kuning yang dikenakan oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) saat kunjungan kerja ke Jepang merupakan tanda kepala negara itu nyaman dengan Golkar.

“Ini kode dari Pak Jokowi. Biasanya, kan, beliau mengenakan dasi warna lain, sekarang berubah kuning. Buat kami partai kuning (Golkar), ini kode Pak Jokowi menunjukkan kenyamanan dengan filosofi Golkar,” kata Ravindra dalam keterangannya di Jakarta, Senin.

Putra Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto itu mengatakan kode yang ia maksud semakin menguat karena Presiden Jokowi belakangan sering dikaitkan dengan Partai Golkar. Menurutnya, kode tersebut kerap muncul menjelang momentum Pemilu 2024.

“Kan teman-teman semua mengikuti, ada sinyal tokoh muda merapat ke Golkar. Saya kira sangat bagus anak muda memikirkan pembangunan ke depan,” ucap Ravindra.

Ia menyebut partainya terbuka untuk anak muda. Menurut Ravindra, generasi muda di Partai Golkar bisa berjuang bersama tokoh muda yang lain untuk melanjutkan pembangunan yang dimulai Presiden Jokowi.

“Ketum (Ketua Umum) Golkar, kan, juga sudah menegaskan arah politik partai adalah keberlanjutan pembangunan Presiden Jokowi. Jadi pas kalau banyak anak muda bergabung dengan Golkar,” imbuhnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi memakai dasi kuning saat hendak bertolak ke Jepang dari Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (16/12) pagi. Saat ditanyakan wartawan perihal makna dasi tersebut, Presiden tampak memegangi dasinya dan berseloroh.

“Masa enggak tahu,” ujarnya seraya tersenyum lebar dan lantas pergi meninggalkan ruang konferensi pers menuju ke pesawat.

Sementara itu, Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan alasan Presiden Joko Widodo mengenakan dasi warna kuning karena kesulitan memilih dasi. “Tadi beliau cerita, kesulitan mencari dasi, yang ada saja dipakai,” kata Pratikno.

Silahkan baca artikel sumber di {antara}

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Ancaman Pembekuan dari Bahlil Lahadalia! SOKSI Sepakat Bersatu, Munas Bersama Dipercepat!

5 February 2025 - 08:00 WIB

Bahlil Lahadalia Kumpulkan Pengurus Golkar: ‘Dukung Penuh Presiden Prabowo, Ini Perintah Saya!’

4 February 2025 - 07:04 WIB

Ilham Arief Sirajuddin Siap Gantikan Taufan Pawe Pimpin Golkar Sulsel: ‘Tidak Ada Persaingan, Hanya Musyawarah!’

30 January 2025 - 08:33 WIB

Idrus Marham Bela Menteri Bahlil: Survei Celios Tidak Objektif dan Menyesatkan!

23 January 2025 - 08:27 WIB

Yuddy Chrisnandi: ‘Gibran Harusnya Bergabung Golkar Sejak Jadi Cawapres!’

20 January 2025 - 18:55 WIB

Maman Abdurrahman Pimpin Ketua DPD I Golkar Terpopuler Versi Golkarpedia Desember 2024! Melki Laka Lena Tergeser!

7 January 2025 - 20:57 WIB

Trending di Parpol