Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memastikan pemerintah telah menolak permintaan Singapura agar Indonesia mengekspor listrik hasil energi baru terbarukan (EBT) ke sana.
Luhut mengatakan, pemerintah Indonesia ingin agar Singapura berinvestasi dan membangun proyeknya di Indonesia.
“Singapura itu minta supaya kita ekspor listrik clean energi ke sana. Kita enggak mau, saya bilang enggak mau.
Mau kalau proyeknya di kita. Jadi kita jual. Jadi jangan kau yang mengatur,” tegas Luhut saat menghadiri seminar yang digelar Ikatan Alumni ITB angkatan 1978 di The Westin Jakarta, Selasa (9/5).
Luhut menginginkan agar Singapura berinvestasi di industri panel surya di Indonesia, sebagai bentuk hilirisasi komoditas pasir silika.
Apa yang Indonesia inginkan, kerja sama terkait panel surya itu harus end to end (terintegrasi). Pasalnya, Indonesia sudah memiliki bahan bakunya yang melimpah.
“Kan brengseknya Singapura, dipikir kita bodoh saja. Dia tenderin lah ke perusahaan-perusahaan kita. Emang gua pikirin. Enggak, elu mesti lihat,” tegas Luhut.
Sebelumnya pada acara DBS Asian Insight Forum 2023, Rabu 15 Maret, Luhut mengatakan bahwa kerja sama dengan Singapura berupa pembangunan pabrik panel surya beserta ekosistemnya ini bila terealisasi nilai investasinya kira-kira mencapai USD 50 miliar atau setara Rp 773 triliun.
“Semua kalau nanti dengan ekosistemnya terbangun kira-kira USD 50 miliar,” ungkap dia.
Selain pabrik panel surya, dia juga menginginkan ekosistemnya terbangun dengan lebih komprehensif, termasuk pengembangan baterai, mengingat listrik dari panel surya bersifat intermiten atau sementara.
“Kita bisa membuat panel surya di sini, kita bisa membuat baterainya di sini, kita bisa mendiskusikan bagaimana kita berinvestasi bersama dengan Singapura,” pungkas Luhut.
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan
“Kita bisa membuat panel surya di sini, kita bisa membuat baterainya di sini, kita bisa mendiskusikan bagaimana kita berinvestasi bersama dengan Singapura,” pungkas Luhut.
Adaro Garap Panel Surya untuk Singapura
Sebelumnya, Direktur Utama Adaro Energy Indonesia Garibaldi Thohir atau Boy Thohir mengungkapkan, Adaro juga akan berkutat dalam pengembangan energi baru dan terbarukan.
Proyek yang digarap Adaro tahun ini, salah satunya adalah menjadi rantai pasok panel surya untuk Singapura. Ini dilakukan dengan jaminan Singapura berinvestasi dalam hal pembangunan manufakturnya di Indonesia.
“Kita kan terakhir kita diam-diam, Adaro diam diam, tahu-tahunya Pak Dharma (Direktur Utama Adaro Power) udah sign aja di Singapura. Tapi itu kita udah garap dari dua tahun lalu itu,” tutur Boy Thohir.
Silahkan baca artikel sumber di {politiknesia}