Menu

Mode Gelap
Meutya Hafid Dukung Percepatan Penyelesaian RUU Penyiaran Hadapi Tantangan Digitalisasi Radio Terkait Isu Penerbitan Perppu MD3, Lodewijk Paulus Enggan Berspekulasi Jelang Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Partai Golkar Bantul Gelar Rapat Konsolidasi Airlangga Hartarto Berduka Atas ‘Tewasnya’ Ismail Haniyeh, Minta Jangan Ada Lagi ‘Pembunuhan Politik’ Ingin Punya Pusat Penelitian Baterai EV di Morowali, Menko Luhut Kirim Mahasiswa Ke Tiongkok

Presiden · 10 Apr 2023 14:01 WIB ·

Renovasi Stadion Kanjuruhan Belum Terealisasi, Janji Presiden Jokowi Kembali Diungkit


 Renovasi Stadion Kanjuruhan Belum Terealisasi, Janji Presiden Jokowi Kembali Diungkit Perbesar

Muhammad Sanusi yang saat ini menjabat Bupati Malang, mengungkit janji Presiden Joko Widodo. Hal itu diungkapkan Muhammad Sanusi ketika menjawab pertanyaan tentang renovasi Stadion Kanjuruhan. Hingga sekarang, rencana renovasi Stadion Kanjuruhan di Kepanjen, Kabupaten Malang, belum terealisasi.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat maupun pihak-pihak terkait tak kunjung mengeluarkan pernyataan resmi. Padahal, empat bulan sudah bergulir sejak pergantian tahun dan Liga 1 2022-2023 hanya menyisakan satu pekan tersisa.

Bahkan, terhitung sudah sekitar enam bulan sejak pecahnya tragedi kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 yang menewaskan 132 orang tersebut.

Terkait hal ini, pihak Pemerintah Kabupaten Malang selaku pengelola Stadion Kanjuruhan pun belum bisa bicara banyak. Muhammad Sanusi menegaskan, belum ada kepastian dari pemerintah pusat terkait renovasi stadion.

“Sampai saat ini belum ada kejelasan jadi atau tidaknya Stadion Kanjuruhan itu akan direnovasi,” kata M Sanusi dilansir dari Kompas.com.

“Sampai saat ini belum ada kejelasan jadi atau tidaknya Stadion Kanjuruhan itu akan direnovasi,”

Muhammad Sanusi

Lebih lanjut, Bupati Malang itu mengungkit janji Presiden Jokowi yang sebelumnya telah melakukan kunjungan langsung ke Stadion Kanjuruhan Malang. Meski belum ada kepastian soal renovasi stadion, Sanusi optimis Stadion Kanjuruhan akan diperbaiki.

Menurutnya, hanya masalah waktu saja yang akan menjawab kapan Stadion akan direnovasi. Sebab, rencana renovasi stadion sudah dijanjikan secara langsung oleh Presiden Jokowi.

“Kalau batal sih kayaknya tidak, mungkin hanya ditunda,” kata Muhammad Sanusi. “Karena (renovasi stadion) telah dijanjikan langsung oleh Presiden RI (Jokowi),” jelasnya.

“Kalau batal sih kayaknya tidak, mungkin hanya ditunda, karena (renovasi stadion) telah dijanjikan langsung oleh Presiden RI (Jokowi),”

Muhammad Sanusi

Sebelumnya, Tim Evaluasi Teknis Keandalan Stadion Kanjuruhan menyampaikan tujuh rekomendasi setelah mendapat mandat renovasi dari Presiden RI.

Tujuh rekomendasi itu meliputi tangga tribun, pintu stadion, pintu darurat, penerangan, fasilitas toilet, pagar pembatas dan perimeter bangunan utama. Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono menerangkan bahwa tujuh rekomendasi tersebu akan menjadi landasan untuk merebah total Stadion Kanjuruhan.

Tahap selanjutnya adalah melakukan desain ulang sesuai dengan tujuh rekomendasi yang diberikan. Menteri kelahiran Surakarta itu menerangkan proses desain memakan waktu sekitar 3-4 bulan. Kemudian proses renovasi dijanjikan akan dimulai pada 2023 ini.

Akan tetapi, belum ada kabar terbaru mengenai proses renovasi memasuki enam bulan pasca pecahnya tragedi Kanjuruhan. Saat ini, seluruh pihak hanya bisa menunggu rilis resmi dari pemerintah pusat untuk memulai proses renovasi.

Apalagi, proses peradilan terhadap para tersangka juga sudah selesai oleh Pengadilan Negeri Surabaya. Oleh karena itu, status Kanjuruhan sebagai TKP pun bisa segera dicabut.

Sejak pecahnya tragedi Kanjuruhan, kondisi stadion belum dibersihkan sama sekali. Area dalam stadion sudah lebih dari 190 hari tidak dijamah oleh masyarakat umum.

Benda-benda milik penonton yang panik mencari jalan keluar pada hari datangnya maut itu masih tertinggal di berbagai area lapangan. Pagar yang hampir dan sudah roboh pun dibiarkan begitu saja. Begitu pula sampah-sampah yang terlihat masih berserakan di setiap sudut stadion.

Artikel ini telah tayang di Bolasport.com dengan judul “Renovasi Stadion Kanjuruhan Tidak Jelas, Janji Presiden Jokowi Kembali Diungkit”

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Disaksikan Sultan HB X, Para Menteri, Gubernur dan Bupati, Jalan Tol Ruas Kartasura-Klaten Diresmikan Presiden Jokowi

20 September 2024 - 07:31 WIB

Jokowi di Munas XI Partai Golkar Sebut Putusan MK Atau Rapat DPR, Tetap Yang Dibicarakan ‘Tukang Kayu’

24 August 2024 - 07:14 WIB

Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin: Achmad Bakrie Adalah Bukti Bahwa Kesuksesan Bisa Diraih Siapa Saja

23 August 2024 - 23:55 WIB

Mencuat Isu Jokowi Akan Jadi Ketua Dewan Pembina Partai Golkar, Idrus Marham: Itu Persoalan Gampang

20 August 2024 - 12:10 WIB

Bahlil Diplot Jadi ‘Calon Tunggal’ Ketua Umum Partai Golkar, Nusron Wahid Bantah Ada Cawe-cawe Presiden Jokowi

18 August 2024 - 07:40 WIB

Jokowi, Luhut Hingga Bahlil Digugat Tanggung Renteng Rp.1 Triliun Lebih Oleh PT TMS

13 August 2024 - 06:30 WIB

Trending di Presiden