Surakarta, Rakyat Menilai–DPP Partai Golkar, Selasa 21 September 2023 pekan depan menggelar pertemuan dengan pengurus DPD Provinsi, Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.
Rapat itu untuk membahas bakal calon kepala daerah (Cakada) yang akan diusung partai Golkar dalam pemilihan kepala daerah serentak di tahun 2024 mendatang.
Kegiatan itu berlangsung di ball room graha Golkar lantai 2. Kantor DPP partai Golkar di Jalan Anggrek Neli Murni XI A, Kemanggisan, Jakarta Barat. Selasa (21/11).
Dikutip dari surat undangan DPP partai Golkar Bernomor: Sund-308/GOLKAR/XI/2023, Tanggal 16 November 2023. “Ketua umum DPP Partai Golkar akan memberi pengarahan sekaligus penyerahan surat penugasan kepada calon kepala daerah dan wakil kepala daerah partai Golkar,” demikian bunyi poin 1 huruf b.
Surat undangan menghadiri pengarahan ketua umum partai Golkar itu kepada calon kepala daerah dan wakil kepala usungan partai Golkar yang ditandatangani Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tanjung, dan Sekertaris Jenderal Lodewijk F. Paulus, Tanggal 16 November 2023.
Silahkan baca artikel sumber di {legionnews}