Menu

Mode Gelap
Meutya Hafid Dukung Percepatan Penyelesaian RUU Penyiaran Hadapi Tantangan Digitalisasi Radio Terkait Isu Penerbitan Perppu MD3, Lodewijk Paulus Enggan Berspekulasi Jelang Pendaftaran Calon Kepala Daerah, Partai Golkar Bantul Gelar Rapat Konsolidasi Airlangga Hartarto Berduka Atas ‘Tewasnya’ Ismail Haniyeh, Minta Jangan Ada Lagi ‘Pembunuhan Politik’ Ingin Punya Pusat Penelitian Baterai EV di Morowali, Menko Luhut Kirim Mahasiswa Ke Tiongkok

Parlemen · 1 Oct 2023 16:33 WIB ·

Hetifah Sjaifudian Sebut UU Perbukuan Untuk Tingkatkan Akses Literasi Masyarakat


 Hetifah Sjaifudian Sebut UU Perbukuan Untuk Tingkatkan Akses Literasi Masyarakat Perbesar

Balikpapan, Rakyat Menilai -Untuk mencerdaskan anak bangsa, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI sudah memiliki undang-undang nomor 3 tahun 2017 tentang sistem perbukuan.

“Kita sudah memiliki undang-undang tentang sistem perbukuan. Jadi undang-undang ini kami susun, karena kami melihat bahwa tingkat gemar membaca kita rendah,” ujar Wakil Ketua Komisi-X DPR RI, Dapil Kalimantan Timur, Hetifah Sjaifudian saat memberikan sambutan Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW), di BSCC/DOME, pada hari Kamis 28 September 2023.

Meskipun demikian, Hetifah mengungkapkan jika dirinya tidak percaya jika masyarakat tidak suka membaca. Jika pun benar itu dikarenakan masyarakat tidak mempunyai akses kepada buku-buku berkualitas yang menarik dengan harga terjangkau. Kalau misal ada buku 3 M yakni buku murah, buku mudah diperoleh dan buku merata. Tentunya, literasi masyarakat semakin meningkat.

“3 M ini ada di undang-undang kita. Ini mencoba untuk meningkatkan akses literasi masyarakat kita,” ungkapnya.

Dengan adanya kegiatan Bazar Buku Internasional “Big Bad Wolf Books” (BBW) merupakan bagian dari gerakan untuk meningkatkan literasi dan sumber daya manusia Kaltim dan Kota Balikpapan. “Momen untuk bisa meningkatkan literasi di komunitas kita,” imbuhnya.

Apalagi saat ini pajak untuk buku dihapuskan, sehingga harga buku lebih murah. Ini sebagai upaya pemerintah untuk bisa meningkatkan literasi di Indonesia dengan memudahkan masyarakat dalam memperoleh buku.

“Kami senang hal seperti ini dilakukan, salah satunya untuk merangsang agar penggiat literasi di Indonesia terdorong untuk menulis dan untuk menciptakan buku-buku yang bagus dan ikut serta dalam gerakan literasi,” ucap Politisi Partai Golkar.

Artikel ini telah tayang di golkarpedia.com

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Heboh Kepala Babi ke Tempo! Adies Kadir: ‘Jangan Berburuk Sangka ke Pemerintah!’

27 March 2025 - 18:33 WIB

Firman Soebagyo Desak Pemerintah: “Bulog Harus Kembali Jadi Pengendali Pangan, Bukan Sekadar Pelaksana!”

25 March 2025 - 09:29 WIB

Hetifah Sjaifudian: ‘Kebijakan Harus Berbasis Data, Bukan Sekadar Opini!’ Pendidik & Jurnalis Harus Melek Fakta

19 March 2025 - 21:07 WIB

Zigo Rolando Desak! Tol Padang-Sicincin Harus Dibuka: ‘Pemudik Jangan Sampai Jadi Korban Kemacetan’

19 March 2025 - 20:41 WIB

Firnando Hadityo: ‘9 Dirut Tersangka Korupsi BBM Rp193,7 T! Pertamina Tidak Bisa Cuci Tangan!’

14 March 2025 - 17:34 WIB

Fraksi Partai Golkar Soroti Revisi UU TNI! Abraham Sridjaja: ‘Jabatan Sipil untuk TNI? Harus Ada Pengawasan DPR!’

12 March 2025 - 19:16 WIB

Trending di Parlemen